Bentonit adalah bahan galian non-logam yang cukup banyak terdapat di Indonesia, terutama di Pulau Jawa. Terdapat dua jenis bentonit, yaitu kalsium bentonit dan natrium bentonit. Umumnya yang terdapat di Indonesia (Pacitan, Jawa Timur) adalah jenis kalsium bentonit, untuk jenis natrium bentonit yang terkenal terdapat di Wyoming, Amerika Serikat. Bentonit sendiri digunakan sebagai bahan baku dalam berbagai industri, antara lain pada industri konstruksi, minyak dan gas bumi, pupuk, kosmetik, dan lain-lain. Konsumsi nasional bentonit mencapai 300.000 ton per tahun. Salah satu karakteristik/sifat dasar dari bentonit (mineral smektit: montmorillonite) adalah dapat menyerap air.
PT Indonesia Bentonite (INDOBENT) merupakan salah satu produsen bentonit di Indonesia sejak tahun 1985 dengan lokasi pabrik di Desa Punung, Kec. Punung, Kab. Pacitan, Jawa Timur. Kapasitas produksi pabrik INDOBENT mencapai 10.000 ton per tahun.